Belajar Bahasa Jepang untuk Pemula; Penggunaan Sumimasen/すみません
Bahasa sifatnya berkembang, bahasa apapun pasti mengalaminya, termasuk Bahasa Jepang. Menurut saya pribadi Bahasa Jepang menarik untuk dipelajari, karena ketertarikan pribadi saya mengenai budaya Jepang, keindahan Jepang dan termasuk unsur apapun didalamnya, dan salah satunya adalah Bahasa. Memulai belajar bahasa Jepang tidak bisa jumped atau loncat-loncat, harus bit by bit dan belajar dasar meskipun bahasa mengalami perubahan misalnya yang akan kita pelajari bahasa dasar itu terlalu formalkah, atau mengalami Slang, ataupun sudah tidak dipergunakan dalam pergaulan sehari-hari namun belajar perlu mencakup dasar atau kita tahu asal mulanya.
Penggunaan Sumimasen/すみません atau bisa dengan suimasen:
1.) Bermakna " Permisi" : dipergunakan untuk menanyakan sesuatu kepada orang yang tidak dikenal.
Contoh: ingin menanyakan lokasi tempat pada orang yang tidak dikenal
penutur 1 : Sumimasen, toire wa doko desu ka? (Permisi, toilet dimana ya?)
2.) Bermakna "maaf" : dipergunakan untuk menyatakan rasa bersalah
Contoh: ketika terlambat datang
Penutur 1 : Okurete Sumimasen おくれてすみません! atau
Sumimasen, okurimashita! (Maaf, saya terlambat)
3.) Bisa dipergunakan untuk memanggil waiter (saat di restaurant)
4.) Bermakna "Terima Kasih" : Bisa dipergunakan pada situasi berterima kasih karena sudah merepotkan, misalnya menerima bantuan atau sesuatu dari orang lain.
Contoh: Penutur 1 memberikan makanan kepada penutur 2
Penurut 1 : Douzo! (Silahkan!)
Penutur 2 : Doumo, sumimasen (Terima kasih *terima kasih loh, maaf udah ngerepotin nih)
5.) Digunakan saat meninggalkan percakapan
Seperti di seri anime Attack on Titan, Episode dimana Annie mencari wanita yang hilang bernama Charly, dia bercakap-cakap dengan segerombolan pria yang menjadi sumber informasi Charly, dan saat akan meninggalkan percakapan, Annie hanya mengucapkan "Sumimasen!".
Kosakata/ Kotoba ことば
- Toire トイレ : toilet (merupakan kata serapan dari Bahasa Inggris jadi penulisannya menggunakan katakana)
- Doko どこ: dimana
- Okuremasu おくれます : telat
Comments
Post a Comment