Kereta Api Jakarta-Solo (Argo Dwi Pangga)

Usul cerita saya biasanya pulang kerumah orangtua menggunakan kereta api Purwojaya jurusan Gambir langsung ke stasiun Cilacap dengan jadwal kereta api jam 22.05. Dengan jadwal yang terlalu larut ini, membuat saya ingin menjajal kereta api yang lain sebagai alternatif karena saya ingin berangkat dari pagi. Saya memutuskan menggunakan kereta api eksekutif Argo Dwi Pangga dengan jadwal kereta jam 8.00 dari Gambir ke tujuan akhir Solo, ada juga pilihan lain yaitu Taksaka. Meskipun kedua kereta api ini dengan tujuan akhir Solo, namun anda dapat membeli tiket dengan tujuan Purwokerto yang paling dekat dengan Cilacap. Perjalanan Gambir-Purwokerto hanya ditempuh 4jam 56 menit. Dari Purwokerto saya melanjutkan ke Cilacap menggunakan go car, meskipun ada banyak bus yang lalu lalang di perempatan tanjung dengan jurusan Purwokerto-Cilacap (po.Keluarga kelas ekonomi). Apabila anda ingin lebih ekonomis namun dengan fasilitas memadai, anda dapat menggunakan mobil travel seperti qtrans dengan jurusan Purwokerto-Cilacap. Jadi dengan jadwal kereta api jurusan Solo ini, saya dapat sampai rumah siang hari di Cilacap.
Mengenai kereta Argo Dwi Pangga, hampir sama dengan fasiitas kereta api eksekutif lainnya, namun sayang pintu kereta ketempat duduk tidak otomatis terbuka atau tertutup hanya menggunakan tombol, namun kereta ini manual membuka dan menutup pintu. 
Fasilitas yang sama meliputi, layar tv lcd di depan, charge corner disetiap bangku, gantungan (misalnya untuk bungkusan makanan,jajan dan lain sebagainya) yang posisinya berada diatas, tempat bagasi tidak tertutup dan pelayanan petugas restorasi menawarkan makanan dan minuman atau snack.
Kereta ini membantu saya karena saya dapat melakukan perjalanan pagi hari, dan tidak terlalu larut seperti Purwojaya. Awalnya saya sering menjajal dengan melakukan penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta ke bandara Adi Sucipto Yogyakarta, dan apabila beruntung dapat disesuaikan dengan jadwal kereta api Wijaya Kusuma dengan jurusan stasiun tugu Yogyakarta-Cilacap. Alternatif lain dari Yogyakarta yaitu moda transportasi bus Efisiensi, namun perjalanan dari Yogyakarta ke Cilacap bisa memakan waktu 5 jam. Jadi dengan bus semakin banyak memakan waktu perjalanan. 


Comments

Popular Posts