Proses Medical Check Up (MCU) di Puri Medica Jakarta

Bagi beberapa pekerja, seperti crew kapal, pekerja offshore pasti diwajibkan untuk melakukan medical check up. Setelah minimal puasa lebih dari 10jam, maka Anda memenuhi syarat medical check up.
Bagi calon crew seperti saya, di Puri Medika Medical Check Up Center memang ditunjuk untuk medical para pelaut (maritim). Jadi ada beberapa loket registrasi atau pendaftaran yang dibagi berdasarkan PT agen kapal, misalnya disitu ada loket untuk PT Ratu Oceania Raya, PT Meranti Magsaysay.
img_20161025_111713_burst1
Loket registrasi PT Oceania Raya
1477424996334
Formulir registrasi medikal check up
Di loket ini Anda akan diminta identitas KTP dan surat pengantar dari agen kita dan mengisi form pendaftaran.
Kemudian tercetak form registrasi yang mewajibkan kita mengkroscek identitas kita, nama lengkap, tanggal lahir, dan lain sebagainya memang sesuai.
Dari loket pendaftaran kita harus membayar biaya medical check up yang besarnya tergantung dari profesi kita, new hire atau bukan dan usia kita. Tentu saja biaya yang dibebankan juga berbeda tergantung, calon crew new hire seperti saya  menjalani 6 pemeriksaan medis dengan dibebankan biaya sebesar 1.710ribu rupiah.
Setelah melakukan transaksi pembayaran maka kita menunggu sesaat untuk langsung difoto dan dicetak dalam form pendaftaran tersebut, form inilah yang mencakup jenis-jenis pemeriksaan yang akan kita jalani dan terdapat kolom tanda tangan bahwa kita sudah melakukan pengecekan medikal.
  1. Pengambilan darah, urin dan feses
img_20161025_113653
Sample urin dan feses diletakan disini
Perhatikan tabung yang tertera nama dan instansi kita, dari tabung sudah dibedakan untuk urin dan feses, jadi jangan sampai tertukar.
2. Pemeriksaan Rontgen
Pemeriksaan ini tidak berlangsung lama, karena hanya bagian dada, jadi kita hanya menanggalkan pakaian bagian atas saja dan tidak memakai aksesoris apapun.
3. Pemeriksaan Gigi dan Mulut
Syukurnya saya tidak harus mendapatkan penanganan gigi sampai dicabut seperti antrian sebelum saya yang merupakan calon crew juga. Sehari sebelum saya medical saya melakukan scaling didokter gigi, jadi pemeriksaan gigi hanya berlangsung 1 menit.
4. Pemeriksaan Fisik
Disini juga tidak berlangsung lama, hanya proses menimbang berat badan, tinggi badan, ukur tensi, pertanyaan seputar riwayat penyakit dan pemeriksaan sekitar dada dan perut.
5. Pemeriksaan Mata
Disini juga tidak berlangsung lama, membaca pola angka dan membaca huruf yang berjarak sekitar 3m, saya sedikit mengalami kesulitan membedakan p dan f, padahal saya tidak mempunyai mata minus ataupun plus.
6. Pemeriksaan THT
Disini proses pemeriksaan hanya menggunakan earphone dan tombol sebagai pertanda Anda mendengar setiap jenis bunyi. Bunyinya sejenis bunyi "bippp" namun dengan berbagai membran dan volume.
Setelah semua peneriksaan kita jalani, maka kita kembali kebagian registrasi dan akan diberikan kartu sebagai tanda bukti sudah melakukan medical check up. Hasil medikal akan langsung dikirimkan ke perusahaan kapal, dan perusahaan tersebut yang memberikan keputusan calon crew akan lolos dipekerjakan atau tidak, perusahaan kapal ini memberikan feedback ke Puri Medika dan kitalah yang rajin contact ke klinik Puri Medika mengenai perkembangan hasil medikal.


Semoga berguna bagi para calon crew dan semoga berhasil dan berjalan lancar.

Comments

  1. Terima kasih banyak artikel ini sangat membantu.

    Sedikit informasi aja saya medical disini tertanggal 20 Desember 2018 biaya medicalnya Rp. 1.825.000,- jadi sebaiknya bawa uang lebih karena pembayaran dengan cash tidak bisa melalui transfer.

    ReplyDelete
  2. Untuk mendapatkan hasil medical disini berbelit belit...

    ReplyDelete
  3. Maaf mau tanya MCU + Vaksin MMR nya skr harganya berapa ya ...?

    ReplyDelete
  4. Utk medical calon pelaut brp biaya nya ,utk di gunakan melamar pekerjaan bisa ga

    ReplyDelete
  5. Utk melamar pekerjaan sbg calon pelaut bisa ga MCU di sini

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts